Jumat, 31 Oktober 2014

Bagaimana membantu anak belajar??

Anak adalah titipan Tuhan yang diamanahkan kepada kita sebagai orang tua. Secara naluriah orang tua akan berusaha sekuat tenaga untuk memberikan bantuan baik materil atau non materil kepada anak.

Tetapi kenyataannya bantuan yang biasa kita berikan kepada mereka tidak selamanya diterima dengan perasaan yang enak atau menyenangkan, malah ada anak mendongkol menerima bantuan tersebut.

Sebagai orang tuan kita perlu mengetahui cara-cara memberikan bantuan khususnya membantu anak dalam belajar. Ini ada beberapa tips.

  1. Berikanlah perhatian khusus. Pada saat orang tua asyik menonton, anaknya datang dan menyodorkan buku PR dengan maksud untuk dibantu menyelesaikan PR. Orang tua yang bijak akan menghentikan kegiatan menonton kemudian memberikan perhatian serta membantu menyelesaikan tugas anak tersebut. Janganlah menyuruh anak untuk menunggu sampai selesai tontonan, karena dikhawatirkan keinginan untuk belajar akan hilang.
  2. Bantuan disertai dengan Kasih Sayang. Kasih sayang sangat dibutuhkan pada saat anak belajar, anak yang biasa dididik dengan bentakan atau hardikan akan membuat anak minder atau rendah diri dan hal ini akan merusak perkembangannya ke depan. Biasakanlah memberikan kata kata yang lembut dan menyejukkan sehingga anak merasa tenang dan terlindungi. Usaplah/tepuk-tepuklah pundaknya sebagai pertanda kasih sayang ke mereka.
  3. Jangan membandingkan dia dengan orang lain. Ada kekeliruan yang biasa dilakukan orang tua terhadap anaknya yaitu membandikan anaknya dengan orang yang lebih pintar dari dia. Biasanya orang tua mengatakan "Masak kamu tidak bisa menyamai si A?" . Anak disuruh untuk melihat si A yang selalu dapat nilai 10 di ke lasnya. Hal ini biasa keluar dari mulut orang tua dengan maksud memacu kerajinan anak untuk belajar. Tapi h ini malah membuat anak malas, karena anak tidak merasa dihargai.
  4. Pujilah dia.

Kamis, 30 Oktober 2014

Aktifitas terbaru di blog

    Sejak tahun 2008, blog ini sudah dibuat, tapi sejak itu belum ada aktivitas sama sekali, mulai saat ini dengan adanya pelatihan pembuatan blog yang diselenggarakan oleh KKG YPS, blog ini sudah mulai bangkit lagi.
     AYOOOOO BANGKIT.......!!!!!

Rabu, 27 Juni 2007

Pengumuman kepada Pelanggan:Yahoo! memperlakukan keamanan dan privasi Anda dengan sungguh-sungguh. Kami tidak akan pernah mengirim email yang tidak diinginkan kepada para pelanggan kami. Pelanggan disarankan untuk lebih berhati-hati terhadap email yang menjanjikan promosi termasuk grant prize dan lotere. Kunjungilah Yahoo! Security Center dan meninjau kembali Ketentuan Layanan kami untuk informasi lengkapnya.